Ilmuwan Temukan Kategori Makhluk Hidup Baru


Seorang ahli biologi mengklaim bukan saja menemukan spesies baru, melainkan kategori terbaru makhlik hidup.

Hingga kini, ilmuwan membedakan makhluk hidup menjadi tiga kategori: eukaryotes (organisme dengan sel kompleks seperti binatang, tumbuhan dan manusia), serta dua divisi mikroorganisme dengan sel sederhana bakteri dan archaea.

Namun Dr Craig Venter mengklaim telah menemukan kategori keempat dengan bantuan Profesor Jonathan Eisen dari University of California. Mereka mempublikasikan hasil temuan itu pada jurnal Public Library of Science dengan harapan ilmuwan-ilmuwan lain bisa turut membantu.

Dr Venter mengumpulkan sejumlah DNA di sela liburannya berlayar keliling dunia dan menemukan sejumlah gen yang tidak cocok dimasukkan dalam ketiga kategori di atas.

"Pertanyaannya adalah, darimanakah DNA itu berasal? Bisa jadi, DNA itu milik virus langka. Itu sungguh menarik. Tapi lebih menarik lagi jika mereka merepresentasikan sebuah kategori yang baru sama sekali dalam kelompok makhluk hidup," jelas Venter seperti disitat Telegraph, Rabu (6/4/2011).

"Meskipun belum mendapatkan informasi selengkapnya, kami memutuskan untuk menuliskan penemuan ini di surat kabar dan mendapat masukan dari pembaca tentang isu tersebut," imbuh Venter.

Teknik yang dilakukan Venter dan Prof Eisen disebut sebagai “metagenomics” yang melibatkan penguraian DNA, melakukan decoding kemudian menyusunnya kembali dalam urutan yang benar.